Ketua umum Tim Penggerak PKK Pusat dr.Erni Guntarti Tjahjo Kumolo mengatakan, setiap ibu rumah tangga harus bisa meningkatkan ekonomi keluarga. Erni Guntarti mengatakan hal tersebut bisa dilakukan salah satunya melalui penguasaan suatu ketrampilan diantaranya menjahit, membuat kerajinan tangan dan lain sebagainya. Hal tersebut ia katakan, saat memberikan sambutan pada pelantikkan Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi se Indonesia di Jakarta baru-baru ini. Untuk mendorong kemandirian ibu rumah tangga tersebut, Erni menekankan gerakan PKK harus senantiasa menekankan prinsip pemberdayan, dan partisipasi masyarakat melalui pemberdayaan keluarga, dengan mengedukasi masyarakat khususnya ibu rumah tangga pada berbagai ketrampilan.
“Kita menginginkan ibu-ibu yang dirumah bisa belajar ketrampilan sehingga bisa meningkatkan ekonomi keluarganya. Jadi sebagai ibu rumah tangga istilahnya tidak hanya minta uang dari bapak tapi kita bisa memberdayakan keluarga-keluarga dengan mendidik ketrampilan pada mereka. Sumber daya apa yang ada di masing-masing suatu daerah, mari kita berdayakan. Banyak sekali kerajinan tangan dan lain-lainny yang bisa meningkatkan ekonomi-ekonomi”. Ujar dr. Erni Tjahjo Kumolo.
Sumber: Disini